Dinas Pendidikan / Disdik Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menyatakan bakal memperbaiki ruangan kelas SDN 2 Margajaya yang rusak.
Realisasi perbaikan salah satu sekolah di Kecamatan Pamarican itu rencananya berlangsung pada tahun 2023 dengan anggaran sebesar Rp 325 juta.
Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Ciamis, Asep Saeful Rahmat, menyebutkan, bangunan sekolah tersebut rusak karena bencana.
Menurut Asep Saeful Rahmat, 13 sekolah yang terkena bencana tahun 2021/ 2022 rencananya akan mendapatkan perbaikan.
Semua sekolah yang rusak karena bencana tersebut sudah sudah diajukan dan dianggarkan pada tahun 2022.
Namun, karena kondisi keuangan pemerintah defisit, kata Asep Saful Rahmat, jadi yang terealisasi baru 9 sekolah.
“Jadi empat sekolah yang belum, termasuk SDN 2 Margajaya. Insya Allah tahun 2023, empat sekolah tersebut mendapatkan perbaikan,” tuturnya.